Kasi Propam Polres Palu Ipda Umar (kiri) memeriksa senpi milik seorang personel yang akan melakukan pengamanan unjuk rasa, Jumat (11/3/2022). (Foto: Humas Polres Palu)
Propam Polres Palu Pastikan Pengamanan Unjuk Rasa Tak Bawa Senjata Api
Kasi Propam Polres Palu Ipda Umar (kiri) memeriksa senpi milik seorang personel yang akan melakukan pengamanan unjuk rasa, Jumat (11/3/2022). (Foto: Humas Polres Palu)
PALU, beritapalu | Propam Polres Palu akan memastikan setiap anggota yang melakukan pengamanan unjuk rasa tidak membawa senjata api.
Kepastian itu dinyatakan Kapolres Palu AKBP Bayu lndra Wiguno melalui Kasi Propam Polres Palu Ipda Umar saat persiapan pengamanan aksi unjuk rasa oleh Aliansi Masyarakat dan Mahasiswa Tolak HGB dan HGO di Kelurahan Tondo, Jumat (11/3/2022).
Seluruh personel berjumlah 154 orang yang dikerahkan untuk pengamanan tersebut diperiksa satu per satu.
“Semua personel yang melaksanakan pengamanan diperiksa baik personil berpakaian dinas maupun tidak atau pakaian preman, guna memastikan tidak adanya yang membawa atau menggunakan senjata api dalam melaksanakan pengamanan unjuk rasa,” sebut Kasi Propam Polres Palu. (afd/*)
PALU, beritapalu | Kementerian Agama (Kemenag) Kota Palu menetapkan besaran zakat fitrah untuk tahun ini atau 1445 Hijriah sebanyak 2,5 kilogram beras atau setara 3,5 liter beras per jiwa yang jika dikonversi ke dalam bentuk uang bernilai sebanyak Rp40 ribu per jiwa.
PALU, beritapalu | UNION AID didukung Yayasan BaKTI Makassar dan Yayasan Sikola Mombine di Palu melaksanakan YOU-WIN Project, sebuah inisiatif yang bertujuan meningkatkan partisipasi dan keterwakilan perempuan di parlemen.
PALU, beritapalu | Menindaklanjuti program operasi celah bibir dan langit-langit yangtelah dilakukan, Yayasan Senyum Sulawesi Tengah bekerjasama dengan Smile Train Indonesia menggelar kegiatan Speech Camp atau terapi wicara di Gedung BPMP Sulteng selama tiga hari mulai Jumat hingga Minggu (22-24/11/2024).
PALU, beriapalu | Ramadhan 1446 H telah tiba dan Yayasan Rumah Dua Jari tidak akan melewatkannya begitu saja tanpa merajut kebaikan. Yayasan sosial ini bahkan telah merancang kegiatan bertajuk Ramadhan Kita yang di dalamnya akan diisi dengan kegiatan Terima Hagala Ramadhan (THR).
PALU, beritapalu | Media massa memiliki peran krusial sebagai pengawas terhadap pemerintah dan sektor swasta, memastikan transparansi dan akuntabilitas dalam berbagai aspek kehidupan publik. Namun, kekuatan media dalam membentuk opini publik dapat disalahgunakan oleh pihak-pihak tertentu untuk mencapai agenda pribadi mereka. Jurnalis senior Sulawesi Tengah, Yardin Hasan, menekankan pentingnya integritas dalam praktik jurnalistik.