SIGI, beritapalu | Naura Athiyyah Tavisi (8 tahun), terus menebar senyum kepada siapa saja yang melihatnya. Bagaimana tidak, siswi SDIT Qurata’Ayun Tinggede ini beruntung mendapatkan hadiah sepeda setelah ikut vaskin pada program Gebyar Vaksin Anak yang digelar Polsek Marawola.
Hadiah sepeda yang diundi 1 April 2022 lalu itu diserahkan Kapolsek Marawola AKP Abdul Azis diwakili Bhabinkamtibmas Desa Tinggede Bripka Andra Djafar disaksikan Kepala Sekolah SDIT Qurata’Ayun di Desa Tinggede, Kamis (7/4/2022).
Sejak beberapa waktu lalu, Polsek Marawola meluncurkan program Gebyar Vaksin Anak usia 6-11 tahun dan menyediakan sejumlah hadiah, di anataranya sepeda anak. Program itu diluncurkan untuk memotivasi orang tuan dan anak untuk mengikuti vaksin COVID-19 yang bertujuan memperluas cakupan kekebalan komunitas.
Sebelumnya Kapolsek Marawola AKP Abdul Azis pada sebuah kesempatan vaksin di salah satu SD di Desa Porame menagatakan, kekebalan komunitass itu tidak hanya diperuntukkan bagi kalangan dewasa, teapi juga anak, terutama usia 6-11 tahun. Karena itu kata Kapolsek Abdul Azis, penting bagi anak untuk mengikutinya.
“Kalau kekebalan komunitas ini dapat diperluas, efeknya kepada kita semua juga. Kita semua menjadi aman dan nyaman dalam beraktivitas,” kata Kapolsek kala itu.
Apa kata Naura setelah mendapat hadiah sepeda itu..?
“Saya mengucapkan syukur dan berterimakasih kepada pihak Kepolisian Polsek Marawola yang telah melaksanakan kegiatan gebyar vaksin anak Umur 6 – 11 tahun ini,” kata Naura.
Naura bahkan mengimbau kepada anak sebayanya agar ikut dalam program vaksin anak itu, karena bukan hanya sehat yang didapat, tetapi juga hadiahnya. (afd/*)