SIGI, beritapalu | Delegasi Bank Pembangunan Jerman, KfW, UNDP dan YKMI mengunjungi proyek Rekonstruksi Jembatan Gantung Tuva di Kecamatan Gumbasa, Kabupaten Sigi, Sulawesi Tengah, Minggu (5/12/2021).
Delegasi itu antara lain Sophie Kemkhadze selaku UNDP Indonesia, Deputy Resident Representative Burkhard Hinz selaku Head of Urban Development and Mobility, KfW Frankfurt Jerman, Tim UNDP PETRA, Tim PUPR Provinsi Sulawesi Tengah dan Tatang Husaini selaku Program Manager YKMI.
Proyek jembatan gantung tersebut didanai Pemerintah Jerman, KfW melalui UNDP dan dikerjakan oleh Yayasan Kemanusiaan Madani Indonesia (YKMI).
Burkhard Hinz pada kunjungan itu mengaku, dana yang dibelanjakan untuk rekonstrusi jembatan telah tepat sasaran.
“Hari ini merupakan salah satu hari yang paling bahagia dalam kunjungan kami ke Indonesia, dan saya dengan senang hati akan melaporkan kepada masyarakat Jerman yang telah mendanai jembatan gantung ini bahwa dana yang digelontorkan telah diinvestasikan dengan baik”, aku Burkhar Hinz.
Mewakili UNDP Sophie Kemkhadze menyampaikan rasa terima kasihnya atas kerjasama antara UNDP dan YKMI.
“Saya sangat senang dapat bermitra dengan UNDP dan YKMI yang telah menyelesaikan rekonstrusi jembatan gantung Tuva, sekarang warga desa bisa bergerak dengan leluasa dan bisa mengantarkan hasil kebunnya dengan mudah,” ujarnya.
Kunjungan ini merupakan rangkaian kunjungan ke beberapa proyek rekonstrusi di Indonesia khususnya di Sulawesi Tengah yang didanai oleh Bank Pembangunan Jerman, KFW melalui UNDP. (afd/*)