PALU, beritapalu | Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Sulawesi Tengah dalam Rapat Pleno Terbuka Pengundian Nomor Urut Pasangan Calon Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Tengah 2024 menetapkan susunan nomor urut Paslon di Kantor KPU Sulteng, Senin (23/9/2024).
Susunan paslon tersebut masing-masing: nomor urut 1 oleh pasangan Ahmad Ali – Abdul Karim Aljufri dengan tagline Beramal; nomor urut 2 oleh pasangan Anwar Hafid – Reny A Lamadjido dengan tagline Berani; dan nomor urut 3 oleh pasangan Rusdy Mastura – Agusto Hambuako dengan tagline Cudy-SAH.
Rapat pleno terbuka tersebut dipimpin Ketua KPU Sulteng, Risvirenol dihadiri ketiga pasangan calon, ketua partai koalisi, komisioner Bawaslu Sulteng, serta simpatisan masing-masing dan dijaga oleh aparat keamanan.
Usai pencabutan nomor undian, para paslon menegaskan Kembali komitmen mereka untuk berkonstestasi dalam Pilkada 2024 secara sehat dan demokratis untuk kemajuan Provinsi Sulawesi Tengah lima tahun mendatang. (afd/*)