Operasi Ketupat Tinombala 2022 Mulai Digelar di Palu
PALU, beritapalu | Operasi untuk pengamanan hari raya Idul Fitri 1443 Hiiriyah mulai digelar di Kota Palu ditandai dengan apel gelar pasukan yang dilaksanakan di halaman Kantor Wali Kota Palu, Jumat (22/4/2022).Gelar pasukan yang dipimpin Kapolresta Palu Kombes Pol Barliansyah itu melibatkan sedikitnya 323 personel gabungan termasuk dari Polresta Palu, BKO Polda Sulteng , TNI, instansi terkait dan mitra kamtibmas.“Operasi Ketupat Tinombala 2022 ini akan berlangsung selama 12 hari terhitung mulai tanggal 28 April 2022 sampai 9 Mei 2022,” ungkap Kabagops Polresta Palu Kompol Alfian Joan Komalingusai apel gelar pasukan tersebut.Ia mengungkapkan, terdapat 12 Pos Pengamanan yang didirikan dalam oerpasi tersebut, yakni 8 Pos Pam dan 4 Pos Pelayanan di wilayah hukum Polresta Palu....