Pemkab Tolitoli Terapkan Skema Transfer Anggaran Kabupaten Berbasis Ekologi
TOLITOLI, beritapalu | Yayasan Sikola Mombine melaunching program Transfer Anggaran Kabupaten berbasis Ekologi atau Ecological Fiscal Transfer (EFT) di Kabupaten Tolitoli, Sulawesi Tengah, Senin (4/4/2022).Launching Transfer Anggaran Kabupaten berbasis Ekologi (TAKE) di Kabupaten Tolitoli ini diharapkan dapat menguatkan pengetahuan Pemerintah Desa dalam pengelolaan ADD berbasis ekologi sehingga pemerintah desa dapat melakukan program perlindungan lingkungan dan ketangguhan terhadap bencana secara tepat.Peluncuran program yang didukung The Asia Foundation (TAF) itu dimaksudkan untuk terus mendorong dan mengadvokasi skema TAKE di wilayah itu. Sebelumnya dilakukan berbagai diskusi bersama Pemda Tolitoli yang kemudian skemanya diterapkan melalui kebijakan Peraturan Bupati No. 1 tah...