Telkomsel Hadirkan Poin Festival 2021 Untuk Natal dan Tahun Baru
JAKARTA, beritapalu | Telkomsel meluncurkan program Poin Festival 2021dalam rangka memeriahkan perayaan Natal 2021 dan Tahun Baru 2022. Program yang berlangsung hingga 31 Desember ini disebut memberikan banyak keuntungan dan keseruan menarik.Direktur Marketing Telkomsel, Derrick Heng mengatakan, Telkomsel secara khusus menghadirkan Poin Festival 2021 sebagai wujud terima kasih atas kepercayaan yang diberikan oleh seluruh pelanggan setia dengan selalu menggunakan berbagai produk dan layanan Telkomsel selama ini.“Melalui program ini, kami juga ingin mengakselerasikan kebahagiaan pelanggan dengan menghadirkan konser digital hingga segudang program berhadiah menarik untuk terus nyalakan semangat dan optimisme pelanggan dalam menyongsong serta memaksimalkan berbagai peluang baru di...