PT Vale Tegaskan Komitmen Perusahaan Rendah Karbon di COP 28 Dubai
DUBAI, beritapalu | CEO PT Vale Indonesia Tbk (PT Vale), Febriany Eddy menegaskan komitmennya untuk menjadi perusahaan rendah karbon terdepan di dunia. Penegasan itu dikemukakan saat menjadi salah satu panelis pada diskusi perubahan iklim di Paviliun Indonesia pada Conference of Parties (COP) ke-28 di Dubai, Uni Emirat Arab, Kamis (30/11/2023) sore waktu setempat.Diskusi panel yang dipandu Penasihat Senior Menteri KLHK RI, Efransjah itu menghadirkan beberapa pembicara dari pelaku industri terkemuka di tanah air seperti Direktur Medco Energi Amri Siahaan, Presiden Direktur AMMAN Rachmat Makassau, CEO PLN Darmawan Prasodjo, dan Direktur PT Astra International Tbk Gita Tiffany.Febriany mengungkap tantangan terbesar PT Vale adalah menjaga Danau Matano dan keanekaragaman hayati di g...