kawawtuna

Warga melepas tali rafia tempat Yanto gantung diri di Kawatuna, Senin (10/3/2025) dini hari. (Foto: Humas Polresta Palu)

Dicari Untuk Makan Sahur, Ditemukan Tewas Gantung Diri di Kawatuna

PALU, beritapalu | Warga di Jalan Bulu Masomba, Kelurahan Kawatuna, Kecamatan Mantikulore, Kota Palu dikejutkan dengan peristiwa gantung diri yang menimpa seorang pria bernama Urianto alias Yanto (28). Korban ditemukan tewas tergantung dengan tali rafia di warung miliknya pada Senin (10/3/2025) sekitar pukul 04.00 WITA.