Cabang Olahraga Sepeda Tetap Dipertandingkan di Porprov Banggai
PALU, beritapalu | Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Sulawesi Tengah Nizar Rahmatu menegaskan, cabang olahraga (cabor) sepeda tetap dipertandingkan di Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) yang akan digelar di Kabupaten Banggai November tahun ini.“Saya memastikan cabor sepeda tetap dimasukkan dalam agenda Porprov di Banggai,” tegas Nizar Rahmatu di Palu, Selasa (24/5/2022).Penegasan itu disampaikan Nizar karena mengaku ada pihak yang berupaya menggagalkan masuknya cabor sepeda di Porprov tersebut. Upaya itu kata Nizar dilakukan oleh pihak yang merasa kepentingannya terganggu hanya karena KONI Sulteng mengakui kepengurusan Pengda Ikatan Sport Sepeda Indonesia (ISSI) Sulawesi Tengah di bawah kepemimpinan Ishak Basir.“Inilah yang muncul sedikit riak-riak sampai-sampa...