Kantor Kodim 1307 Poso Terbakar, Penyebab Masih Dinvestigasi

POSO, beritapalu | Kantor Kodim 1307 Poso yang terletak di Jalan Uri Sumoharjo, Poso terbakar pada Senin (26/5/2025) sekitar pukul 18.30 Wita.
Kepala Penerangan Korem 132 Tadulako, Mayor Inf Iko Power dalam ketrangan resminya membenarkan kejadian tersebut.
“Peristiwa ini saat ini sedang dalam penanganan oleh pihak berwenang. Kami telah berkoordinasi dengan Dinas Pemadam Kebakaran dan aparat terkait untuk memastikan situasi dapat dikendalikan secara cepat, aman, dan terkendali,” kata Kapenrem.
Ia menyebtukan, penyebab kebakaran masih dalam proses investigasi oleh tim gabungan dari TNI dan instansi terkait. Namun, berdasarkan dugaan awal, kebakaran kemungkinan disebabkan oleh arus pendek listrik (korsleting) terjadi percikan Api diatas atap.
Kebakara itu menyebabkan sekitar 80-90 persen bangunan Kodim ludes.
“Kepastian mengenai hal ini akan disampaikan setelah hasil penyelidikan resmi diumumkan,” tambahnya.
Kapenrem mengatakan, tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut. Seluruh personel berhasil dievakuasi dengan selamat serta senjata dan amunisi aman lengkap
“Kami mengimbau kepada seluruh masyarakat agar tetap tenang dan tidak mudah terpengaruh oleh informasi yang belum terverifikasi kebenarannya,” imbaunya.
“Informasi resmi dan perkembangan terbaru akan kami sampaikan secara berkala melalui saluran komunikasi yang telah ditetapkan,” pungkasnya.
Sementara itu, sejumlah wartawan yang meliput peristiwa kebakaran itu dilarang mengambil gambar, baik foto maupun video.
Ryan Darmawan, salah seorang wartawan di Poso mengaku dilarang mengambil gambar. “Tidak usah di situ, awas jangan ambil gambar tidak usah di posting-posting tidak usah ambil ambil gambar,” ujar Ryan menirukan pelarangan itu.
Herannya kata Ryan, saat sudah mulai ramai oleh warga dan mengambil gambar bahkan live melalui medsos, mereka tidak dilarang. (afd/*)