PALU, beritapalu | Calon Gubernur Sulawesi Tengah nomor urut 3, Rusdy Mastura mengunjungi Pasar Inpres dan Pasar Lasoani dalam rangkaian membangun kedekatan dengan masyarakat menjelang pemungutan suara pada Pilgub 27 November mendatang.
Rusdy Mastura yang berpasangan dengan Sulaeman Agusto bertagline Sangganipa disambut dengan cukup antusias oleh masyarakat, baik para pedagang maupun warga yang sedang berkunjung di kedu apasar itu.
Sejumlah pedagang memanfaatkan momentum kunjungan petahana itu untuk menyampaikan aspirasi mereka. Banyak harapan yang dititipkan kepada Rusdy Mastura jika dalam Pilkada nanti kembali terpilih untuk kedua kalinya.
Di antara aspirasi yang disampaikan itu antara lain soal perbaikan fasilitas pasar dan penguatan ekonomi usaha kecil terutama bagi para pedagang yang ada di lingkungan kedua pasar tersebut.
Di Pasar Inpres, Rusdy yang berdialog langsung dengan para pedagang dan sejumlah warga menyampaikan komitmennya untuk melakukan pembenahan-pembenahan di pasar terbesar di Kota Palu itu.
Rusdy menegaskan, pasar adalah salah satu pilar penting dalam mendorong pertumbuhan ekonomi lokal yang inklusif dan karenanya harus mendapat perhatian. Pasar menurutnya bukan hanya tempat bagi para pedagang menggantungkan hidup, lebih dari itu, masyarakat secara keseluruhan pasar untuk memenuhi kebutuhan hidupnya.
Karena itu kata Rusdy Mastura yang pernah dua kali menjabat sebagai Wali Kota Palu ini, tahu betul bagaimana meningkatkan aksesibilitas pasar agar tidak hanya menguntungkan bagi para pedagang tetapi juga nyaman bagi warga yang berbelanja.
Usai dari Pasar Inpres, Rusdy Mastura melanjutkan perjalanan ke Pasar Lasoani. Di sana, ia kembali menyapa masyarakat dan berdiskusi mengenai berbagai tantangan yang dihadapi pedagang di kawasan tersebut. Kehadiran Rusdy memberikan semangat baru bagi masyarakat pasar yang optimis terhadap keberlanjutan pembangunan di Sulawesi Tengah. (Tim Media Koalisi Sangganipa)