TIm SAR Gabungan melakukan upaya pencarian nelayan yang telah tiga hari melaut tidak kembali di perairan Teluk Tomini, TOjo Unauna, Minggu (9/2/2025). (Foto: basarnas Palu)

Tiga Hari Melaut Belum Kembali, Basarnas Turun Tangan

TOJO UNAUNA, beritapalu | Kantor Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) tunun tangan untuk membantu mencari seorang nelayan yang sejak berangkat melaut pada Jumat (7/2/2025) lalu, hingga kini belum kembali.

Kepala Kantor Pencarian Pertolongan Palu, Muh Rizal dalam keterangannya menyebutkan, kejadian itu dilaporkan oleh warga pada MInggu (9/2/2025) setelah upayan pencarian dilakukan tidak membuahkan hasil.

Ia menceritakan kronologinya, nelayan bernama Moh Fikram (21), warga Desa Ampibabo Utara, Kecamatan Ampibabo, Kabupaten Parigi Moutong pergi melaut di perairan Teluk Tomini pada Jumat (7/2/2025) sore.

Sebelum berangkan sempat menyatakan akan kembali keesokan harinya ata pada Sabtu (8/2/2025). Namun hingga Minggu, tak kunjung kembali juga sehingga keluarga dan warga setempat mencarinya terutama di sekitar wilayah yang biasanya memancing.

“Hasilnya nihil,” kata Muh. Rizal.

Atas laporan tersebut, pihaknya mengerahkan tim SAR dari dari Rescuer Pos SAR Parigi, keluarga korban, pemerintah desa dan masyarakat setempat. (afd/*)

Berita Terkait