PALU, beritapalu | Danyonif 711/Raksatama, Letkol Inf Ary Eko Pramono memimpin pelaksanaan bakti sosial, syukuran, doa bersama dan ziarah ke Taman Makam Pahlawan dalam rangkaian peringatan HUT ke-79 Korps Infanteri di Mayonif 711/Raksatama, Rabu (9/10/2024).
Bakti sosial tersebut dilaksanakan di dua tempat yakni Panti Asuhan Baitul Rahim, Jalan Purnawirawan dan Panti Asuhan Imanuel, Jalan Hasanudin. Bakti sosial itu untuk membantu meringankan kebutuhan ekonomi masyarakat sekitar Batalyon Infanteri 711/Raksatama.
Danyonif 711/Raksatama Letkol Inf Ary Eko Pramono menegaskan, selain bertujuan menjaga silaturahmi juga agar jalinan yang sudah tercipta antara TNI dan rakyat lebih kuat.
Syukuran dan doa bersama yang ditanai dengan memotong tumpeng diberikan kepada anggota Yonif 711/Raksatama yang dipimpin Danki Markas Yonif 711/Raksatama, Lettu Inf Yudhi Ariadi dan mendoakan para pahlawan pejuang infanteri terdahulu.
“Tetap jalin silaturahmi yang baik antara TNI dan rakyat, baik itu dalam keberhasilan tugas, khususnya di momen HUT Korps Infanteri ini kiranya menjadikan kita lebih semangat dalam menjalankan amanah bangsa,” tegas Danyonif.
Sementara itu juga dilakukan ziarah Taman Makam Pahlawan (TMP) di Jalan Basukki Rahmat yang dimaksudkan untuk mengenang kembali jasa-jasa para pahlawan, khususnya TNI yang telah gugur karena tugas negara, sekaligus mendoakan arwah para pahlawan yang membela untuk kepentingan negara.
Danyonif 711/Raksatama Letkol Inf Ary Eko Pramono didampingi Ketua Persit KCK Ranting 3 Yonif 711 Mifta Ary Eko Pramono menaburkan bunga diikuti oleh seluruh rombongan ziarah.
“Ziarah ini adalah salah satu bentuk kewajiban moral bagi seluruh prajurit TNI dalam rangka mengenang dan menghargai serta menghormati jasa-jasa para pahlawan yang telah gugur dalam membela tanah air, dengan perjuangan gigih dan semangat dengan mengorbankan jiwa raga untuk NKRI,” sebut Danyonif.
Memasuki usianya yang ke-79, Korps Infanteri diharapakn dapt lebih profesional, modern dan adaptif guna mendukung Indonesia Maju. (afd/*)