PALU, beritapalu | Memastikan ketersediaan bahan pangan menjelang masuknya Ramadan, Wakil Wali Kota Palu Bersama sejumlah OPD melakukan inspeksi mendadak (Sidak) di Pasar Inpres manonda, Jumat (8/3/2024).
“Sidak ini kita lakukan untuk memastikan bahan pokok dan kebutuhan jelang Ramadan aman, ” ujar Wawali Reny A. Lamadjido di sela sidak itu.
Ia mengatakan, beberapa harga bahan pokok pangan ada yang mengalami kenaikan harga seperti beras dan telur. Namun untuk itu dinilainya masih wajar.
Ia bahkan mengajak Masyarakat untuk mengonsumsi beras SPHP Bulog yang harganya relative lebih rendah disbanding beras umumnya.
“Beberapa bahan pokok seperti cabe dan ikan yang minggu kemarin sempat naik, kini mulai turun. Tapi masih ada yang bertahan seperti beras. Kalau bisa, konsumsi beras SPHP Bulog,” anjurnya.
Soal kualitas, menurut Wawali Reny, beras SPHP tak kalah dengan beras medium atau premium lainnya di pasaran. Bahkan menurutnya, beras SPHP melewati proses uji kandungan terutama soal karbohidratnya.
Selain mengecek ketersediaan dan harga barang kebutuhan pokok, Wawali juga menemui sejumlah pedagang untuk mematuhi Harga Eceran Tertinggi (HET) yang ditetapkan oleh pemerintah, khususnya beras subsidi. (afd/*)