Kadis Dikbud Tegaskan Komitmen Pendidikan Wali Kota Palu

PALU, beritapalu | Dalam acara Halal Bihalal Majelis Taklim Muslimah An-Nafii Palu di Masjid Al-Khairiyah, Jalan Gunung Loli, Jumat (18/4/2025), Kadis Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Kota Palu, Hardi menyampaikan komitmen bidang Pendidikan Wali Kota Palu, Hadainto Rasyid.
Kadis Hardi menegaskan pentingnya peran masyarakat dalam mendukung program-program pendidikan yang telah berhasil membawa Kota Palu mencapai Standar Pelayanan Minimal (SPM) tertinggi di Sulawesi Tengah pada tahun 2024–2025.
“Kinerja pendidikan Kota Palu menjadi tolok ukur bagi wilayah lain. Bahkan kami sedang mempersiapkan program Sekolah Rakyat dari Pemerintah Pusat yang dirancang untuk anak-anak kurang mampu dengan sistem boarding school dan pembiayaan penuh,” jelas Kadis.
Kadis Hardi juga mengingatkan bahwa Pemerintah Kota Palu telah menggratiskan pendidikan dari PAUD hingga SMP. Dukungan lain berupa penyediaan seragam sekolah setiap tahun serta beasiswa untuk mahasiswa melalui Bagian Kesra terus diprioritaskan.
“Ini semua demi kualitas SDM Palu yang hebat dan mampu berkontribusi di level nasional. Anak-anak kita sudah banyak yang sukses di tingkat pusat, dan itu adalah bukti nyata dari pentingnya pendidikan berkualitas,” ungkapnya.
Selain itu, Kadis mengajak masyarakat untuk menjaga dan mendukung pendidikan anak-anak sebagai investasi masa depan. Ia menegaskan bahwa Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Palu siap menjadi mitra masyarakat dalam mengatasi berbagai kendala di sektor pendidikan.
“Bila ada kendala pendidikan, silakan datang ke Dinas Pendidikan dan Kebudayaan. Kami selalu terbuka untuk membantu,” tambah Kadis.
Acara yang berlangsung penuh kehangatan ini dihadiri ratusan jamaah Muslimah An-Nafii dan tokoh masyarakat. Kadis Hardi juga menyampaikan harapan agar Wali Kota dan Wakil Wali Kota dapat hadir langsung dalam pertemuan serupa di masa mendatang untuk mendengarkan aspirasi masyarakat lebih dekat. (afd/*)