Edukasi SAR Dini, Basarnas Palu Dikunjungi Ratusan Anak
PALU, beritapalu | Ratusan anak dari Sekolah Luar Biasa (SLB) Cahaya Nurani dan TK Mutiara Hati bertandang ke Kantor Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) Palu, Jumat (14/2/2025).
Pada kunjungan itu, anak-anak diberikan wawasan tentang operasi Search and Rescue (SAR) bserta pengenalan sejumlah peralatan yang digunakan.
Arifuddin, selaku koordinator kegiatan mengatakan, kunjungan dari dua sekolah itu diharapkan memberi wawasan baru yang bermanfaat bagi anak-anak. Paling tidak katanya, mendapat bekal pada saat mereka menghadapi keadaan darurat untuk saling menolong sesama.
“Harapan kami dengan kunjungan anak didik dari dua sekolah ini dapat memberikan pengalaman serta pemahaman tentang apa itu Basarnas dan tugas daripada Basarnas,” ujarnya.
Adapun rangkaian kegiatan selama kunjungan itu anatar lain pemutaran animasi terkait simulasi bencana alam, sosialisasi tugas dan fungsi Basarnas, pengenalan peralatan dan alut yang digunakan dalam pencarian dan pertolongan.
Di akhir kegiatan, anak-anak diberi kesempatan memakai APD berupa helm dan lift jacket dan naik ke perahu karet. (afd/*)