Antisipasi Ancaman Buaya, Basarnas Sarankan Pembentukan Satgas Patroli

PALU, beritapalu | Basarnas menyarankan agar dibentuk Satuan Tugas (Satgas) Patroli Buaya untuk mengantisipasi ancaman di perairan Teluk Palu. Saran itu disampaikan Kepala Kantor Pencarian dan pertolongan Palu, Muh Rizal pada rapat koordinasi yang digelar di Kantor Bappeda Kota Palu, Rabu (16/4/2025).
Muh. Rizal menekankan pentingnya keberadaan Satgas untuk memantau aktivitas warga, terutama di kawasan pantai. Ia mengusulkan agar Satgas Patroli aktif beroperasi pada akhir pekan, ketika jumlah pengunjung di Teluk Palu cenderung meningkat.
“Satgas ini bertujuan memberikan rasa aman kepada masyarakat sekaligus mengantisipasi insiden yang melibatkan buaya di kawasan pantai,” ujar Muh. Rizal.
Satgas tersebut juga diharapkan mampu mendukung upaya preventif melalui pengawasan di zona-zona yang rawan, serta memberikan edukasi kepada masyarakat mengenai langkah-langkah keselamatan di dekat habitat buaya.
Selain pembentukan Satgas, Muh. Rizal juga mengusulkan agar pemerintah daerah menetapkan zona aman untuk aktivitas berenang dan berendam di pantai. Dengan adanya zona tersebut, pengawasan dapat lebih terfokus sehingga masyarakat dapat beraktivitas dengan lebih aman.
Rapat koordinasi ini menjadi langkah awal yang konkret dalam menjawab tantangan keselamatan masyarakat di Teluk Palu, sekaligus menjaga kelestarian habitat buaya sebagai bagian dari ekosistem perairan.
Rapat koordinasi itu dipimpin Sekretaris Kota Palu, Irmayanti, dan dihadiri instansi terkait, seperti Basarnas, TNI/Polri, BPBD, serta lembaga lingkungan dan keselamatan. (afd/*)