Demi Vaksinasi, Satuan Brimob Tempuh Jalan Terjal ke Raranggonau
SIGI, beritapalu | Demi melaksanakan tugas vaksinasi ke daerah terpencil sekalipun, Satuan Brimob Daerah Sulteng rela menempuh jalan berbukit nan terjal. Seperti yang dilakukan pada Kamis (9/12/2021), petugas harus naik turun gunung untuk mencapai wilayah terpencil Dusun IV Raranggonau, Desa Pombewe, Kabupaten Sigi.Konvoi Satuan Brimobda Sulteng yang terdiri dari para personel Kesjas dan Polwan vaksinator, PID dan perwakilan Perwira jajaran Brimob dan dipimpin langsung Wadansat AKBP Deny Jatmiko menyusuri jalan tersebut hingga sejauh lebih dari 33 kilometer dari markas Brimobda Sulteng menggunakan motor trail karena hanya bisa diakses dengan kendaraan roda dua.Meski harus melewati jalur curam dan berbahaya, namun itu tidak menyurutkan semangat para personel tersebut. Rombongan ...